Sabtu, 15 Desember 2012

0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Iran luncurkan situs pesaing Youtube

Iran telah meluncurkan situs Internet berbagi video untuk menyaingi Youtube yang kontennya dianggap tidak layak bagi rezim Islam, demikian disebut AFP.

Situs bernama Mehr (mehr.ir) itu, jika dilihat dari tampilannya, lebih ditujukan kepada para pengguna bahasa Persia. Tapi, berdasarkan halaman "Tentang Kami", situs itu bertujuan mempromosikan budaya Iran.

"Mulai sekarang, masyarakat dapat mengunggah film pendek mereka pada situs dan mengakses material yang kami produksi," kata Kepala Lembaga Penyiaran Republik Islam Iran (IRIB), Lotfollah Siahkali.

Sementara, sebuah halaman Facebook tentang Mehr itu juga mentautkan beberapa konten video situs yang dalam bahasa Persia berarti kasih sayang itu, seperti video klip yang diproduksi di Iran.

Iran telah mencekal Youtube sejak pertengahan 2009 serta mencegah penduduknya mengakses sejumlah situs asing karena telah merendahkan martabat rezim Islam di Iran.

Untuk itu, Iran telah membentuk jaringan Intranet nasional yang terpisah dengan dunia luar ketika AS memberikan sanksi karena menerapkan sensor.

Namun, Iran mengatakan jaringan "Internet Nasional"-nya tidak akan membatasi akses masyarakat ke Internet.

Sebelumnya, Amerika Serikat telah menuduh Iran berusaha menerapkan "tirai elektronik" yang memblokir warganya dari dunia luar. 


sumber: antaranews
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Jokowi, orang Indonesia paling dicari di Google

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi menjadi orang Indonesia yang paling banyak dicari di Google sepanjang 2012.

Dalam laporan pencarian Google yang disebut Zeitgeist 2012, Jokowi menempati urutan ke lima dalam tren pencarian selama setahun.

Di atas kata "Jokowi", kata yang paling banyak dicari di Google dari Indonesia, secara berurutan yaitu "Gangnam Style", "Noah", "Tomcat", dan "Coboy Junior".

Khusus untuk kategori orang Indonesia, Google mencatat Jokowi berada di urutan pertama yang paling dicari.

Nama-nama orang Indonesia yang juga masuk dalam tren pencarian Google setelah Jokowi yaitu Ayu Ting Ting, Budi Doremi, Ade Namnung, dan Eza Gionino.

Selain dua kategori di atas, Google juga membeberkan sejumlah kata yang paling banyak dicari dari pengguna Internet di Indonesia dalam beberapa kategori.

Kata "Whitney Houston" menempati urutan pertama pada kategori orang global yang paling banyak dicari, "Noah" pada kategori musisi, "Separuh Aku (Noah)" pada kategori lagu Indonesia, dan "iPhone 5" pada kategori ponsel.

Kemudian, yang paling dicari untuk kategori tim olahraga adalah "Persib Bandung", "Toyota Agya" pada kategori model mobil, "Angry Bird" pada kategori permainan, dan "Lion Air" pada kategori merek.

Google mengatakan telah menganalisa lebih dari satu triliun pencarian dari 55 negara untuk mendapatkan daftar kata paling banyak dicari di seluruh dunia ataupun di masing-masing negara.

"(Data) ini tidak mewakili volume pencarian mutlak, tapi pencarian yang disajikan pada skala dari 0-100. Setiap pencarian dibagi dengan titik tertinggi yang dicapai pencarian itu. Jika kami tidak punya cukup data, (angka) 0 ditampilkan," sebut Google.


sumber : antaranews
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Jakarta belum optimal manfaatkan TIK untuk bisnis

Jakarta menempati urutan ke-21 dari 25 kota di dunia yang memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) untuk kegiatan bisnis, demikian hasil riset Ericsson.

"Dari peringkat itu dapat diketahui, Jakarta masih belum terlalu memafaatkan TIK sebagai alat untuk membuka peluang bisnis," kata Wakil Presiden Komunikasi dan Pemasaran PT Ericsson Indonesia Hardyana Syintawati dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa.

Dalam riset itu, Ericsson menggunakan 28 indikator dalam dua kategori: (1) kemajuan TIK di kota itu yang ditentukan dari ketersediaan dan penyelenggaraan infrastruktur TIK; dan (2) manfaat investasi TIK dari aspek sosial, ekonomi, dan lingkungan.

Bagi Jakarta, pemeringkatan 25 kota di dunia itu untuk mempelajari apa yang telah diterapkan di kota-kota negara lain dalam pemakaian TIK demi kemajuan bisnis dan kemakmuran warganya.

"Belum ada rencana untuk (riset) khusus (tentang pemanfaatan TIK) terkait kota-kota di Indonesia," kata Hardyana.

Hasil pemeringkatan terhadap Jakarta dalam riset global Ericsson itu bisa diterapkan juga untuk kota-kota lain di Indonesia demi mempelajari pemanfaatan TIK pada kegiatan bisnis.

Tiga kontribusi TIK pada kegiatan bisnis, seperti disebut laporan riset Ericsson, adalah (1) pembangkit peluang kewirausahaan seperti inovasi layanan video streaming, e-commerce, dan layanan cloud; (2) pendukung akses ke pasar yang terkendala kondisi geografis; dan (3) pendorong efisiensi biaya transaksi antarperusahaan.

24 kota lain yang menjadi obyek riset Ericsson adalah Beijing, Buenos Aires, Delhi, Dhaka, Istanbul, Johannesburg, Kairo, Karachi, Lagos, Los Angeles, London, Manila, Mexico City, Moskow, Mumbai, New York, Paris, Sao Paulo, Seoul, Shanghai, Singapore, Stockholm, Sydney, dan Tokyo.

Dalam laporan itu, Ericsson tidak menyebut metodologi penelitian dan waktu pelaksanaan risetnya.


sumber : antaranews
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Co-founder PayPal jadi direktur Yahoo

Pelopor Internet, Yahoo Inc, Jumat mengumumkan telah menunjuk Max Levchin untuk bergabung dalam dewan direksi perusahaan dan akan efektif segera.

Levchin merupakan seorang ilmuwan komputer lulusan Universitas Illinois di Urbana, juga salah seorang pendiri (co-founder) PayPall berikut CTO di perusahaan pembayaran online itu, sejak didirikan hingga diakuisisi oleh eBay.

Yahoo tidak menyebutkan jelas jabatan direktur untuk Levchin, orang yang selama ini menjabat sebagai wakil presiden teknik di Google pascaakuisisi Slide, perusahaan pendatang baru pengembang aplikasi sosial yang ia dirikan.

Levchin juga masih menjabat sebagai ketua dewan direksi di Kanggle and Yelp serta seorang direktur di Evernote.

"Max adalah seseorang yang saya kagumi sepanjang karir saya untuk kepekaan fenomenalnya pada produk-produk besar dan...fokus pada pengalaman pengguna," kata CEO Yahoo, Marissa Mayer.

"Saya yakin bahwa produk yang kuat dan keahlian teknologi akan menjadi aset berharga bagi Yahoo! karena kami bekerja untuk mengubah kebiasaan sehari-hari dunia."

David Kenny dan Brad Smith telah memutuskan untuk mengundurkan diri dari dewan direksi Yahoo dan fokus di perusahaan masing-masing. Sekarang ada 11 direktur di dewan eksekutif Yahoo!.

"Dewan direksi (Yahoo) senang menyambut Max, dan kami berharap dapat bekerja sama dengan Marissa dan seluruh tim Yahoo! untuk terus mendorong perusahaan ini maju," kata ketua dewan direksi Yahoo, Fred Amoroso.

Atas nama dewan direksi Yahoo, Amoroso juga menyampaikan terima kasih kepda David dan Brad untuk visi dan dedikasinya selama di Yahoo.


sumber : antaranews

Sabtu, 08 Desember 2012

0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Petani Mesuji kampanyekan perjuangan lewat website

Persatuan Petani Moro-Moro Way Serdang (PPMWS) Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung segera meluncurkan website resmi sebagai media informasi dan kampanye perjuangan mendapatkan hak-hak konstitusional mereka.

Sekretaris Jenderal PPMWS Syahrul Sidin dan Bagian Teknologi Agung dalam siaran rilisnya, Senin, menjelaskan rencana peluncuruan website resmi mereka, yakni www.supportmoromoro.com ialah Jumat 14 Desember 2012.

"Bersamaan dengan diskusi buku edisi kedua `Terasing di Negeri Sendiri` yang dibahas di Malaysia. Setelah itu keberadaan website tersebut akan disosialisasikan kepada seluruh anggota," ujar Syahrul menjelaskan.

Perihal kesiapan atas website tersebut, ia mengatakan sudah 80 persen dan hanya tinggal perbaikan untuk konten video.

"Website tersebut juga sudah bisa diakses, kami terus melakukan perbaikan sebelum diluncurkan," kata dia lagi.

Sebagai media informasi dan kampanye perjuangan petanimoro-moro, ujar dia lagi, PPMWS juga membuat akun twitter @orangmoromoro dan akun facebook dengan nama sama.

"Ke depan kami akan melatih beberapa anak muda untuk menjadi `citizen reporter` sehingga bisa terus mengupdate website tersebut," kata dia pula.

PPMWS ingin dan harus mengikuti perkembangan berita dan teknologi kendati bermukim di kawasan hutan Register 45.

Petani yang tinggal di kawasan itu, Ujar Syahrul, selama ini terus terabaikan dari kelengkapan dokumen kependudukan seperti KTP dan akta kelahiran.

"Banyak warga yang akibat kondisi itu, tidak bisa mengakses layanan pendidikan dan kesehatan secara layak, ratusan bayi tidak bisa merasakan Posyandu, dan ribuan warga di sini tidak bisa mengikuti pemilu," ujar Syahrul.


sumber : antaranews
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Telkomsel gandeng Google tawarkan akses gratis

Operator selular PT Telkomsel menjalin kerja sama dengan Google untuk menyediakan Free Zone, layanan akses gratis Google Search, Gmail, dan Google+ bagi pengguna Telkomsel melalui telepon seluler mereka.

Corporate Communication Sulawesi And Papua PT Telkomsel, Hasrina, di Makassar Kamis mengatakan, Free Zone hanya dapat dinikmati pada jaringan Telkomsel sebagai mitra operator ekslusif penyedia layanan ini di Indonesia selama enam bulan.

Pelanggan harus mempunyai akun email Google untuk bisa menikmati layanan ini.

Dengan membuka www.telkomsel.com/freezone melalui browser di ponsel, pelanggan bisa mengakses layanan-layanan Google seperti mesin pencari, Gmail, maupun jejaring sosial Google+ tanpa dikenai biaya pulsa.

Namun, jika pelanggan ingin berselancar ke halaman web lain, termasuk melalui link hasil pencarian yang ditampilkan Google Search, mereka akan dikenai tarif data normal.

Telkomsel akan menampilkan pilihan paket berlangganan TelkomselFlash, bagi pengguna yang belum berlangganan, sesaat setelah mengakses salah satu website hasil pencarian.

Akses gratis Gmail juga hanya sebatas membaca atau mengirimkan pesan email, sedangkan untuk membuka dan mengirim file via attachment, juga dikenai tarif data normal.

Demikian juga ketika mengakses Google+, pelanggan akan dikenai tarif data normal saat mengklik link ke website eksternal.

Project Director Service, Content, Application, and Portal Task Force Telkomsel Gideon Edie Purnomo mengatakan, kerja sama strategis dengan Google itu merupakan salah satu wujud komitmen Telkomsel membantu masyarakat Indonesia untuk mendapatkan akses Internet gratis.

"Free Zone menghadirkan kemudahan akses internet serta memberikan pilihan bagi pelanggan untuk terhubung ke World Wide Web," jelas Google Indonesia Country Head Rudy Ramawy.



sumber : antaranews

0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Kelompok anti-Israel retas server badan atom PBB

Badan atom Persatuan Bangsa-Bangsa, IAEA, mengakui bahwa salah satu server komputernya telah diretas oleh satu kelompok anti-Israel.

IAEA mengatakan, satu kelompok yang awalnya tidak diketahui, bernama Parastoo, telah mem-posting rincian kontak lebih dari 100 ahli nuklir di website kelompok itu.

Parastoo meminta para ahli nuklir yang berada dalam daftar itu untuk mendatangani petisi yang meminta penyelidikan IAEA terhadap program senjata nuklir Israel yang belum terungkap, menurut BBC dalam laporannya, Kamis.

IAEA sekarang sedang menyelidiki program nuklir kontroversial Iran.

Israel secara luas diyakini memiliki senjata nuklir namun tidak ada konfirmasi atau menolak hal itu di bawah kebijakan "ambiguitas strategis".

Juru bicara Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA) Gill Tudor mengatakan bahwa IAEA "sangat menyesalkan publikasi informasi itu yang telah dicuri dari sebuah server lama".

Dia mengatakan, server telah ditutup beberapa waktu lalu dan para ahli telah berusaha menghilangkan "kemungkinan kerentanan" di dalamnya, bahkan sebelum server diretas.

"Tim tehnik dan keamanan IAEA terus menganalisis situasi dan melakukan segalanya yang mungkin untuk membantu memastikan tidak ada informasi lain yang rentan (telah dicuri)," katanya.

Arti lain Parastoo adalah Farsi, nama spesies burung walet dan sebuah nama untuk perempuan Iran.

Badan yang bermarkas di Viena itu mengatakan bahwa data yang dicuri menyangkut "rincian kontak terkait ahli-ahli yang bekerja dengan IAEA".

Nama-nama di dalamnya termasuk fisikawan universitas-universitas di Amerika Serikat, Inggris, Eropa dan Jepang serta peneliti di Badan Energi Atom Jepang, Laboratorium Nasional Los Alamos pemerintah AS dan Institut Riset Antariksa Rusia.

Seorang diplomat Barat dikutip kantor berita Reuters mengatakan, data yang dicuri diyakini tidak termasuk informasi yang berhubungan dengan pekerjaan rahasia yang dilakukan IAIE.

Israel, AS, dan negara-negara Barat lainnya menuduh Iran diam-diam berupaya mengembangkan senjata nuklir, tuduhan yang oleh Teheran dengan tegas dibantah.

Awal bulan ini, IAEA mengatakan bahwa Iran siap menggandakan produksi di fasilitas pengayaan uranium bawah tanah di Fordo.

Dalam sebuah laporan, badan itu mengatakan tidak bisa menyimpulkan bahwa semua bahan nuklir di Iran untuk kegiatan damai.
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Aplikasi Facebook unggah foto otomatis dari smartphone

Facebook merilis penyelaras (sync) foto untuk perangkat bersistem operasi Apple iOS dan Android, setelah beberapa bulan ujicoba.

Fitur baru pada aplikasi Facebook itu akan secara otomatis mengunggah foto--dari hasil jepretan kamera ponsel pintar--ke album pribadi pengguna di halamam profil Facebook, menurut laporan CNet baru-baru ini.

Tapi jangan khawatir, foto-foto itu tetap bisa dihapus bila ingin, sebagai koleksi pribadi, atau dibagi ke publik.

Setiap pengguna bisa mengunggah total 2GB foto dari perangkat mobile untuk disimpan di Facebook.

Facebook mengatakan telah memulai ujicoba fitur itu sejak Agustus lalu dan "akan melanjutkan untuk membuat itu tersedia bagi banyak orang."

Tapi tidak semua orang menginginkan foto dari kamera smartphonenya secara otomatis langsung terkirim ke profil Facebook.

Tapi jika Anda menginginkannya, silakan gunakan versi terbaru aplikasi Facebook dan aktifkan sinkronisasi otomatis.
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Aplikasi buatan lokal "Catfiz" diunduh ratusan negara

Aplikasi jejaring sosial buatan pengembang dalam negeri "Catfiz" yang baru diluncurkan pada 10 November 2012, mendapat respons cukup tinggi dari pengguna telepon pintar di dunia dengan telah diunduh di 151 negara.

Direktur Utama PT Dunia Catfish Kreatif Media, Mochammad Arfan, ketika ditemui ANTARA di Surabaya, Jumat mengungkapkan dari 151 negara tersebut sedikitnya 73 negara yang penggunanya sangat aktif memanfaatkan aplikasi berbasis Android tersebut.

"Kami tidak menyangka aplikasi Catfiz bisa secepat itu dikenal dan diunduh pengguna di banyak negara, padahal kami hanya mengandalkan komunitas sendiri untuk pengenalannya. Ini salah satu bukti bahwa produk buatan anak bangsa mampu bersaing dengan produk asing," katanya.

Selain Indonesia, beberapa negara yang penggunanya paling aktif menggunakan fitur aplikasi itu, antara lain Arab Saudi, Oman, India, Kuwait, Amerika Serikat, Venezuela, dan Jordania.

"Sejak diluncurkan hingga sekarang, rata-rata setiap hari terdapat 7.000 hingga 8.000 pengguna Android yang mengunduh aplikasi Catfiz. Target kami dalam satu tahun aplikasi ini sudah diunduh dua juta pengguna," ujar Arfan yang alumni informatika ITS Surabaya itu.

Menurut ia, proses pengembangan aplikasi oleh tim kreatif Catfiz dimulai pada akhir Februari 2011 dan diperkenalkan kepada kalangan komunitas pengguna telepon pintar sekitar Oktober 2011 dengan layanan tiga bahasa, yakni Indonesia, Inggris dan Arab.

Pengembangan aplikasi jejaring sosial itu, lanjut Arfan, dilatarbelakangi maraknya aplikasi-aplikasi buatan pengembang luar negeri yang digandrungi masyarakat Indonesia, seperti facebook, twitter, Blackberry Messenger (BBM), WhatUps, Line, dan lainnya.

"Kita tidak boleh tinggal diam dan harus melawannya. Caranya dengan membuat aplikasi yang sesuai kultur budaya masyarakat dan punya keunggulan lebih dibanding aplikasi buatan luar negeri," katanya tanpa bersedia menyebut investasi untuk pengembangan aplikasi tersebut.

Dibanding produk sejenis, tambah Arfan, aplikasi buatannya memiliki beberapa keunggulan, antara lain untuk interaksi sosial (chatting) dengan anggota ribuan pengguna sekaligus, termasuk mengunggah atau kirim gambar, video dan pesan suara dengan kapasitas data tersedia cukup besar.

"Saat ini dalam sehari, server kami melayani sekitar 750 juta `outbound messenger`. Kami berencana meningkatkan kapasitas server untuk mengantisipasi lonjakan pengguna," katanya.

Arfan menambahkan, industri kreatif akan terus mengalami pertumbuhan cukup pesat dalam beberapa tahun ke depan dan pihaknya berusaha menangkap peluang tersebut dengan pengembangan fitur-fitur baru sesuai kebutuhan pengguna.

"Ke depan, aplikasi Catfiz bisa menjadi salah satu alternatif untuk `digital delivery` (pengiriman media digital), semisal musik, majalah, surat kabar, dan layanan lainnya," ucapnya. 


sumber : antaranews

Minggu, 02 Desember 2012

0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Samsung Perkenalkan Smartphone Flip Dual-Layar Terbaru

SEOUL - Produsen perangkat telefon genggam asal Korea Selatan, Samsung, mengungkap smartphone terbaru dengan fitur flip (putar). Handset anyar dengan nomor model SCH-W2013 ini memiliki tampilan dua layar touchscreen.

Dilansir Softpedia, Minggu (25/11/2012), handset baru ini dibuat dengan berbasiskan pada telefon jenis flip Samsung SCH-W999. Smartphone ini memiliki desain luar yang serupa dengan generasi device sebelumnya.

Kendati memiliki tampilan fisik yang mirip, namun spesifikasi yang diusung model SCH-W2013 ini memiliki peningkatan, seperti layar sentuh 3,7 inci Super Amoled serta resolusi 800 x 480 pixel. Tidak hanya itu, dapur pacu gadget ini juga hadir dengan prosesor quad-core 1,4GHz SoC dengan chipset Exynos 4 Quad.

Selain itu, memori RAM yang disematkan sebesar 2GB. Samsung juga mengumumkan smartphone baru buatannya ini dengan memori penyimpanan internal 16GB dan mendukung storage eksternal, microSD hingga 64GB.

Smartphone yang berjalan di sistem operasi Android 4.0 ini juga mampu mengabadikan momen penting Anda melalui bidikan kamera 8-megapixel. SCH-W2013 juga mampu mengabadikan video berkualitas high definition (HD) serta dukungan kamera 1,9MP untuk fitur video call.

Smartphone dengan ukuran berat 195 gram ini juga memiliki fitur konektivitas seperti WiFi 802.11 a / b / g / n, Bluetooth 4.0, USB 2.0. Selain itu, smartphone ini juga mendukung jaringan GSM 900/1, 800/1, 900MHz serta CDMA 800/1.

Kabarnya, smartphone ini ditetapkan hanya untuk meluncur di China, dengan banderol USD3.000 atau sekira Rp28,8 juta. Sebuah harga yang "meroket" ketimbang rata-rata smartphone di kelas high-end lainnya.

Meskipun demikian, handset ini diharapkan mampu menarik minat pembeli melalui spesifikasi yang ditawarkan. Belum diketahui secara pasti apakah Samsung berniat untuk memasarkan smartphone ini di luar China.


sumber : okezone
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

T8830, Smartphone "Dua Otak" Rp900 Ribuan dari Huawei

detail berita
BEIJING - Harga nampaknya masih menjadi pertimbangan sejumlah vendor untuk menelurkan produk smartphone. Kali ini, Huawei mencoba menyemarakan pasar ponsel pintar dengan harga yang ramah di kantong dengan banderol USD100 atau sekira Rp959 ribu.

Ialah Huawei T8830 hadir kepasaran dengan mengunggulkan kemampuan dua otak alias prosesor dual-core MediaTek MT6517 1.2GHz dan berjalan pada sistem operasi Android rasa Ice Cream Sandwich. Demikian dilansir dari Softpedia, Minggu (2/12/2012).


Smartphone yang mengusung layar 4 inci dengan resolusi 480x800 dan dilengkapi fitur Corning Gorilla Glass ini juga dikemas dengan 512 RAM dan kamera 3.2 megapiksel yang dapat meringkus dan merekam gambar.


Dengan harga yang relatif murah dan spesifikasi yang cukup baik, Huawei T8830 akan bersaing sengit dengan vendor lain di China. Hingga kini belum ada konfirmasi apakah perangkat ini akan meluncur di negara lain termasuk Indonesia. 

sumber : okezone
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Samsung Nilai Gugatan LG Display Keliru

BEIJING - Samsung Electronics telah mengajukan gugatan balik melawan LG Display, perusahaan yang berbasis di Korea Selatan itu menuduh tujuh paten dari teknologi panel organic light-emitting diode (OLED) yang diajukan LG Display tidak sah.

Yonhap News Agency melaporkan pada Senin, Samsung telah mengajukan gugatan ke pengadilan intelektual lokal, dan perusahaan menjelaskan bahwa paten LG Display tidak sah.

Langkah yang dilakukan ini menyusul tuduhan LG Display pada September lalu, di mana perusahaan mengklaim bahwa Samsung diduga melanggar paten melalui OLED. Gugatan mengklaim bahwa lima produk Samsung termasuk smartphone seri Galaxy S dan perangkat tablet Galaxy Tab telah melanggar paten milik LG Display.

Sebagai perbandingan, liquid crsytal displays (LCD) menggunakan lampu belakang (backlight), sedangkan layar OLED menampilkan desain yang lebih ramping dan gambar yang lebih hidup. Karenanya, sejumlah produsen TV LED beralih menggunakan OLED ditengah lesunya permintaan perangkat dengan teknologi layar LED. Demikian dilansir dari ZDnet, Senin (19/11/2012).

Untuk diketahui, LG Display yang tergabung dalam LG Electronics merupakan produsen panel LCD nomor 2 di dunia.


sumber : okezone
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

CEO Intel Umumkan Masa Pensiun

detail beritaCALIFORNIA - Chief Executive Officer (CEO) Intel Paul Otellini secara mendadak mengumumkan niatnya untuk pensiun pada Mei 2013 diusia 62 tahun, lebih awal dari usia wajib pensiun yakni 65 tahun. Otellini telah mengabdi selama hampir 40 tahun dan menjadi CEO kelima Intel pada 2005.

Menurut juru bicara Intel, Chuck Mulloy, keputusan pensiun dini Otellini ternyata juga mengejutkan dewan direksi. Dewan direksi, kata Mulloy, telah mencoba mencegah keputusan Otellini dan menahannya untuk tetap memimpin Intel.

Dilansir dari Reuters, Selasa (20/11/2012), karena telah mengumumkan rencana pensiunnya, Intel mengatakan akan mempertimbangkan kandidat dari pihak internal dan eksternal dalam masa transisi yang diperkirakan akan berlangsung selama enam bulan. Selama 45 tahun berdiri, Intel selalu memilih CEO dari dalam jajaran eksekutif perusahaannya.

Maka jika Intel mempertimbangkan menggaet pihak luar, beberapa analis Wall Street mengatakan langkah tersebut masuk akal karena kemungkinan Intel akan mengubah strateginya di dunia komputasi yang berubah sangat signifikan sejak munculnya internet. Namun menurut Mulloy, calon internal memiliki kesempatan lebih besar dibandingkan para pesaing potensial dari luar perusahaan.

"Untuk perusahaan yang memiliki ukuran dan kompleksitas seperti Intel, maka calon internal akan memiliki keuntungan alami. Tapi dengan tata kelola perusahaan yang baik saat ini, Anda harus melihat di dalam dan luar," jelas Mulloy.

Sambil menunggu pengganti Otellini, Intel mengatakan telah mempromosikan tiga eksekutif untuk menjadi Executive Vice President yaitu Renee James yang bertanggung jawab untuk software Intel, Brian Krzanich yang menjabat sebagai Chief Operating Officer dan mengawasi menufatur, serta Stacy Smitch yakni Chief Financial Officer dan Director of Corporate Strategy.
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Era Komputer Desktop Diprediksi Berakhir

detail berita 
WASHINGTON - Akhir zaman bagi komputer desktop diprediksi telah semakin dekat. Hal tersebut ditandai dengan perubahan yang dilakukan Intel dalam caranya menghubungkan prosesor dengan papan sirkuit atau motherboard.

Dilansir dari Cnet, Rabu (28/11/2012), prosesor komputer desktop dipasang ke papan sirkuit utama sebuah komputer melalui soket. Prosesor Intel yang cocok dengan soket itu kemudian dipasang oleh pengguna. Desain pemasangan seperti itulah yang dikabarkan akan terancam hilang.

Sementara itu, saat ini prosesor mobile semakin berkembang. Prosesor mobile disolder langsung ke papan sirkuit dan memberikan kelebihan dalam hal desain. Pasalnya, dunia mobile sangat sensitif dengan ruang dan setiap milimeter yang disisakan sangatlah berarti.

Cara pemasangan seperti di prosesor mobile itu merupakan kutukan bagi pengguna komputer desktop. Pasalnya, menyolder prosesor ke papan sirkuit bisa membunuh segmen pasar para antusias, seperti gamer yang memilih prosesor sendiri sesuai kebutuhan.

Situs Semiaccurate mengklaim bahwa peralihan ke prosesor mobile tersebutlah yang berbahaya bagi prosesor komputer desktop. Matinya prosesor desktop diprediksi akan terjadi ketika prosesor Broadwell besutan Intel keluar pada 2014 mendatang.


sumber : okezone
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Bigfoot Adalah Nenek Moyang Manusia?


detail berita
WASHINGTON - Sebuah tes genetik membenarkan bahwa mahluk misterius bernama Bigfoot merupakan keluarga manusia yang hidup di masa 15 ribu tahun silam. Tes tersebut dilakukan oleh seorang dokter hewan dari Texas, Melba S. Ketchum.

Dilansir dari Live Science, Kamis (28/11/2012), tes yang dilakukan Ketchum didetilkan dalam sebuah pernyataan resmi dari perusahaan bernama DNA Diagnostic.

Di dalamnya diungkap bahwa mahluk tersebut telah berhubungan seks dengan manusia dan menghasilkan percampuran manusia dengan mahluk berbulu. Namun komunitas ilmuwan meragukan klaim tersebut.

"Sekelompok ilmuwan bisa melakukan verifikasi bahwa penelitian DNA mereka selama lima tahun membenarkan eksistensi spesies manusia campuran yang umumnya dikenal sebagai Bigfoot atau Sasquatch," tulis penyataan resmi itu.

Meskipun begitu, sampai saat ini belum ada bukti. Riset yang dilakukan Ketchum menggunakan tiga genom utuh yang diklaim sebagai sampel Sasquatch tidak tampil dalam jurnal ilmiah. Bahkan tidak tampak indikasi kapan riset tersebut akan tampil di sana.

Sejarah mengenai Bigfoot atau Sasquatch ini pun penuh dengan klaim prematur dan berlebih mengenai eksistensi sang mahluk. Selama puluhan tahun, berbagai bukti telah ditawarkan untuk menunjukkan eksistensi, namun bukti tersebut selalu berujung dengan hoax, kekeliruan identifikasi atau tidak meyakinkan.


sumber : okezone
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

VIPRE ® Easy Install ™ Trial

Menghilangkan kemungkinan konflik selama instalasi untuk memastikan, mulus bebas masalah instalasi.
Kinerja tinggi anti-malware mesin

Menggabungkan maju antivirus dan anti-spyware teknologi untuk menyediakan keamanan yang lengkap yang tidak memperlambat PC Anda.
All-in-one PC keamanan

Mendeteksi dan menghilangkan virus, spyware, rootkit, bot, Trojans dan semua jenis malware lainnya.
Real-time monitoring dan perlindungan

Memanfaatkan metode deteksi ganda untuk memantau dan melindungi terhadap ancaman web, termasuk ancaman zero-day, secara real time.
Removable perangkat pemindaian

Scan USB flash drive dan removable drive lainnya dan file untuk ancaman secara otomatis ketika ditancapkan atau dimasukkan ke dalam PC Anda.
Canggih anti-rootkit teknologi

Menemukan dan menonaktifkan sulit menghapus malware yang mendapatkan akses tidak sah ke dan menyembunyikan jauh di dalam PC Anda.
Email perlindungan virus

Melindungi terhadap virus email di Outlook, Outlook Express,
Windows Mail dan setiap program email menggunakan POP3 dan SMTP.
Aman Berkas Eraser

Menambahkan "File Erase" pilihan untuk menu Explorer Window untuk secara permanen menghapus semua jejak file.
Sejarah Cleaner

Menghapus sejarah browsing dan pencarian, termasuk sejarah yang disimpan oleh aplikasi populer.
PC Explorer

Mengungkapkan pengaturan di komputer Anda yang biasanya tersembunyi dan memungkinkan Anda untuk menambahkan program ke daftar Selalu Diizinkan


Download : Download 

Sabtu, 01 Desember 2012

0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Lirik Sunda - ALIM PATEBIH + ANGGREK JAPATI

Dina liuh-liuh nu linduh
Nu kasisir angin tipeuting
Anteng nyarandekeun hate
Geugeut pageuh dina lahunan

Bongan geus lawas teu tepang
Sami-sami ngagugulung kangen
Ajrih nemragkeun kasono
katineung nu urang

kahoyong mah engkang urang ulah pisah deui
kahoyong mah engkang ulah rek paanggang deui
palias inggis nunggeulis cuang cieung leungiteun kaheman
teu wasa kedah nyorangan nalangsa tunggara




ANGGREK JAPATI [ Kawih, Degung )
Anggrek japati na cangkring keur karembangan
Sisi wahangan barodas
Kareta api geus datang sinyal geus muka
Reg di Stoplas Cibodas
Gupay... gupay anaking
Gupay gupay digupaykeun ti manehna
Reumbay.. reumbay anaking
Reumbay na nginjeum cipanon ti maneh na
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Lirik Sunda - ADUH MANIS

Papaes pangreka lagu gelar lagu adu manis
Nyata dina rupi ibing katelahna jaipongan adu manis
ketuk tilu baheulana klasik jeung penca' silat
disadur direka-reka nuresep dimana meni

Kumargi aya tawisna dina ibing adu manis
Siih reret bari imut supados henteu pahili
Adu manis anu lucu pasangan istri pameget
Nu lami henteu patepang ayeuna patepang deui
gambaran istri pameget keur sumedeng birahina
silih simbeuh ku kadeudeuh sempal guyon gogonjakan

sok saha nu wani metik sadia ngayonan nana
sanajan tepika pati moal ngejat kawalahan

Alok( backing V ) :
aduh manis katelahna ketuk tilu Baheula na
gelar lagu adu manis nu ngibing mojang maranis

0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

16 Mitos Tentang Tol Cipularang

Gambar Terposting
Tol Cipularang, baru-baru ini menelan korban jiwa dalam beberapa kecelakaan mobil. Mitos seputar tol itu pun banyak menyebar luas. Berikut fakta dan mitos tol tersebut. Menurut pengamat otomotif dan Pendiri & Instruktur Jakarta Defensive Driving Consulting (JDCC) Jusri Pulubuhu, terdapat beberapa mitos dan fakta mengenai tol ini.



Pertama, jalan tol merupakan jalan bebas hambatan di mana pengemudi bisa melaju dengan aman. Namun tidak pada tol Cipularang. Jalan tol ini memiliki banyak rintangan seperti tikungan dengan derajat ketajaman bervariasi hingga kilometer tertentu dengan sudut hingga 80 derajat.

Selain itu, terdapat turunan dengan sudut hingga 30 derajat. Lintasan yang ada melengkung dan pada musim hujan, banyak terdapat genangan air. Terdapat pula dorongan angin samping pada celah antara bukit-bukit.

Kedua, ukuran tinggi dan besar kendaraan tidak mempengaruhi cara orang mengemudi. Makin tinggi bentuk kendaraan, kualitas kestabilan pada kecepatan tinggi akan berkurang. Makin besar bentuk kendaraan, makin berat kendaraan itu dan akan mempengaruhi momentum inersia kendaraan yang membuat jarak pengereman menjadi panjang.

Berat kendaraan akan mempengaruhi gaya melebar atau menyamping yang terjadi saat menikung. Makin besar kendaraan makan makin besar haluan atau makin besar radius putar kendaraan itu.

Ketiga, jarak pengereman tak dipengaruhi bentuk dan berat kendaraan melainkan sistem pengereman kendaraan itu sendiri. Jarak pengereman ditentukan enam faktor variatif, termasuk kondisi dan perilaku pengemudi, kondisi kendaraan, bobot kendaraan, kecepatan kendaraan, kondisi lintasan serta cuaca.

Keempat, mayoritas penyebab ban pecah dijalan tol adalah akibat tekanan angin yang berlebih. Tekanan angin berlebih tak membuat ban mudah pecah hanya mempengaruhi traksi ban pada permukaan jalan.

Tekanan angin yang kurang dari rekomendasi pabrik ban akan membuat bahan pada dinding ban mengalami keletihan berat akibat elastisitas ban terlalu ditekan disbanding pada tekanan angin normal.

Kelima, mengemudi di lintasan menurun di kecepatan tinggi tak ada bedanya dengan mengemudi di lintasan datar. Mengemudi di kecepatan tinggi di lintasan menurun berisiko tinggi kecelakaan. Hal ini dikarenakan terjadinya perubahan pusat gravitasi dan distribusi bobot.

Di kecepatan tinggi, kendali kendaraan menjadi sangat sensitif dan gaya-gaya yang tak diharapkan bisa mudah terjadi. Pada saat kendaraan bergerak tak sesuai keinginan pengemudi, respon pengemudi sering spontan tanpa diawali proses analisa logika dan hal inilah yang mengawali petaka.

Keenam, karena lancar dan tak padat, potensi kecelakaan dijalan tol lebih ringan dibanding dijalan biasa. Risiko kecelakan malah lebih besar. Hal ini dikarenakan lancar membuat pengemudi cenderung memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi. Alhasil, momentum yang dihasilkan jauh lebih besar dan kendaraan akan sulit dikendalikan.

Ketujuh, mengemudi di jalan tol tak memerlukan konsentrasi yang lebih tinggi disbanding di jalan biasa. Secara umum, kondisi jalan tol lebar, lancar, kecepatan tinggi dan monoton. Terdapat risiko kecelakaan masif dan hal ini butuh konsentrasi lebih dibanding di jalan biasa. Hal ini menyebabkan mudah letih, kewaspadaan menurun, hasrat untuk memacu kecepatan melebihi kemampuan kendaraan dan pengendara akan lebih tinggi.

Kedelapan, kecepatan kendaraan tak mempengaruhi kestabilan kendaraan. Tiap pergerakan kendaraan akan menimbulkan momentum dan gaya sentrifugal. Makin besar momentum dan gaya sentrifugal yang terjadi, kestabilan kendaraan akan makin berkurang dan mudah bergerak liar seperti terjadinya selip.

Kesembilan, saat menghadapi masalah, tindakan pertama adalah mengerem. Menyikapi masalah saat mengemudi harus diawali proses analisa serta keputusan kemudian eksekusi secara cepat dan tepat. Mengerem bukan selalu menjadi tindakan pertama karena jika dilakukan di tempat dan waktu yang salah, hal ini bisa menimbulkan masalah.

Kesepuluh, pada kecepatan tinggi di atas 80km/jam di lintasan menurun, saat ban depan mobil pecah, tindakan jitu adalah ‘mengerem’ agar kendaraan terkontrol. Pada kondisi ini, pusat gravitasi dan distribusi bobot berpindah ke depan. Hal lain yang perlu diperhatikan, kendali kendaraan ada pada roda depan.

Jika pengereman terjadi mendadak, beban roda depan yang bannya pecah akan lebih besar dan menimbulkan gaya tarik ke arah sisi roda yang pecah itu. Kesulitan pun muncul dan jika tak dapat disikapi dengan tepat, malapetaka menanti. Sebaiknya jangan panik, jangan mengerem dan tahan kecepatan sesaat bagi kendaraan dengan pusat gravitasi rendah.

Jangan mengerem dan naikkan kecepatan 10km/jam sesaat bagi kendaraan dengan pusat gravitasi tinggi. Kemudian arahkan kendaraan sesuai arah lintasan dan tahan kemudi dengan kuat dan erat. Ketika kondisi sudah mulai terkendali, kurangi kecepatan secara bertahap dan arahkan kendaraan ke lintasan yang aman.

Kesebelas, pada kecepatan tinggi di atas 80km/jam di lintasan menurun & menikung dan kendaraan terasa oleng, tindakan jitu yang harus diambil adalah mengerem tajam agar terkendali. Pada kondisi ini, pusat gravitasi dan distribusi bobot berpindak ke depan dan kendali kendaraan ada di roda-roda depan.

Keduabelas, di kecepatan tinggi di lintasan menikung, cara mengemudi tak ada bedanya dengan lintasan menikung lainnya. Pada prinsipnya, saat kendaraan melaju kencang, tingkat kestabilan kendaraan berkurang dan menjadi makin sensitif. Momentum dan gara sentrifugal makin besar dan sulit dikendalikan. Siasati dengan mengurangi kecepatan sejak kendaraan di lintasan lurus dan jangan lakukan perlambatan di lintasan menikung serta pertahankan kecepatan.

Ketigabelas, keletihan disikapi dengan mengunyah permen, merokok, dan berbicara dengan penumpang. Keletihan disebabkan akumulasi kurang tidur, lembur, atau sedang sakit. Cara-cara tersebut tak akan membantu banyak. Pada kondisi ini, kemampuan interpretasi akan menurun dan kontrol anggota tubuh akan melambat. Sebaiknya berhenti dan tidur beberapa saat. Hal ini akan membatu kebugaran Anda.

Keempatbelas, alasan relatif sepi dan lampu mobil terang, mengemudi ke luar kota di malam hari jauh lebih aman dibanding siang hari. Sesuai jam biologis tubuh manusia atau circadian rhythm, malam diciptakan untuk tidur manusia. Seterang-terangnya lampu jalan dan kendaraan, jauh lebih terang saat siang hari. Di Indonesia, tak semua pemakai lalu lintas menggunakan penerangan yang laik. Kondisi dan situasi sepi memicu pengendara terlena.

Kelimabelas, kopi dapat membantu menghilangkan kantuk dan letih. Kopi hanya menstimulasi organ tubuh yang membuat jantung berdetak lebih cepat dan membuat orang terjaga sesaat namun hal ini akan mengurangi stamina dan kantuk pun bisa cepat muncul lagi. Saat organ tubuh dipicu, stamina melorot dan pengemudi pun sering berhenti untuk buang air kecil.

Keenambelas, mengemudi dengan kecepatan sangat pelan di bawah kecepatan rata-rata jauh lebih aman dibanding kecepatan tinggi. Hal ini sangat berbahaya. Kendaraan harus disesuaikan kecepatan lalu lintas yang ada dan perbedaan signifikan kecepatan tak disarankan karena membahayakan diri sendiri dan pengendara lain.

Sumber: <
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

10 Kisah Manusia-manusia Kanibal

1.Stella Maris College Rugby Team,Uruguay. SALING MEMAKAN SESAMA TEMAN UNTUK SURVIVE
Pada tanggal 13 Oktober 1972 tim rugby sekolah Stella Maris mengadakan perjalanan dari Justify Full Montevideo, Uruguay untuk bermain di Santiago Chile.

Akibat cuaca buruk dan kesalahan pilot, pesawat jatuh di puncak gunung yang tak dikenal di perbatasan Chile dan Argentina.dengan berpenumpang 45 orang,

Pesawat tersebut tidak ditemukan setelah dilakukan pencarian selama 11 hari,dan semua penumpang pun diperkirakan sudah mati. Mereka tinggal di atas gunung selama dua bulan, dengan tidak adanya makanan diatas gunung, maka mereka memakan teman mereka satu persatu siapa saja yang mati duluan.

2.Carib West Indian Tribes
Pada tahun 1492 ketika Christoprus Colombus menemukan kepulauan Karibia, pulau itu dihuni oleh penduduk setengah telanjang pemakan manusia. Bagi bangsa Eropa waktu itu, kanibal merupakan makhluk yang sangat berbahaya.

Etnis asal Amerika Selatan yang tinggal di sekitar Brazilia, Paraguay, dan Argentina, bernama Tupinamba, memiliki kebiasaan menyantap tawanan perangnya sebagai aksi balas dendam demi keluarga yang gugur dalam peperangan. Praktik semacam ini dikenal sebagai Endokanibalisme.

Adat tersebut tetap dilakukan sampai awal abad 17. Setelah masuknya bangsa Eropa, terutama Spanyol, suku ini kemudian menghilang. Sebagian berpindah tempat dan sisanya berasimilasi dengan masyarakat Brazilia.

Di Amerika Serikat ditemukan bekas-bekas kanibalisme yang dilakukan oleh Anasazis, Suku Indian kuno yang musnah 1.300 tahun yang lalu. Di sana ditemukan debu dan pecahan tulang, bekas-bekas pengelupasan kulit kepala, mutilasi, bekas luka bakar, dan pemanggangan daging manusia di atas periuk.

Suku Aztec melakukan kanibalisme dalam ritual keagamaannya. Semula, yang menjadi korban adalah tawanan perang, tetapi kemudian merambat pula pada anggota suku sendiri. Diduga, sebagai hukuman bagi kejahatan yang telah dilakukan oleh anggota suku tersebut

3.Jeffrey Dahmer
Adalah seorang laki-laki biasa kelahiran Amerika pada tanggal 12 Mei 1960, yang konon katanya disebut-sebut sebagai Jack the Ripper ke-2, dan tak hanya itu saja, menurut sumber, Jeffrey juga melakukan kanibalisme pada setiap korban yang dibunuhnya.

Masa kecil Jeffrey layaknya seperti keluarga normal lainnya kecuali si Jeffrey itu sendiri, Jeffrey kecil bersekolah di Revere school dan pada saat itu dia mempunyai kebiasaan aneh yaitu memutilasi binatang-binatang yang sudah mati. Misal anak kucing yang terlindas mobil dan badannya sudah hancur pun masih sempat di potong-potong lagi olehnya.

Saat remaja, kelakuan Jeffrey pun makin menjadi!! Dia pemabuk berat dan mempunyai orientasi seks yang menyimpang yakni homo!!. Dan sejak itu dia mulai kencan dengan sesama jenisnya dan dia pun tidak segan-segan membunuh teman kencannya itu sendiri.

Kegilaan Jeffrey pun semakin mantap dan paten pada saat dia tumbuh dewasa, Setiap ada party homo, dia selalu datang dan membawa teman-teman kencannya, yang pastinya pria, dan setelah puas dia pun membunuh kekasihnya dengan cara mutilasi atau mencincang. Semua korban dari kegiatan sadis jeffrey ini adalah laki-laki kisaran umur antara 14-36 tahun. Korban pertamanya, anak laki-laki berumur 14 tahun bernama Konerak Sinthasomphone.

4.Armin Meiwes
Apa yang terjadi pada malam tanggal 9 Maret 2001, di luar jangkauan pemikiran orang normal. Dua pria dewasa yang usianya terpaut satu tahun itu, naik ke tempat tidur di rumah Meiwes. Brandes menelan 20 pil tidur terlebih dahulu. Dan, dengan persetujuan Brandes, Meiwes memotong penisnya. Potongan penis itu kemudian digoreng dan dinikmati bersama-sama.

Setelah makan malam dengan menu "sangat spesial", Brandes --yang masih dalam keadaan berdarah-- mandi. Sementara, Meiwes membaca novel Star Trek. Menjelang pagi, Meiwes menyelesaikan tugasnya. Ia membunuh Brandes, dengan menikam lehernya menggunakan pisau dapur. Sebelumnya, Meiwes mencium korbannya terlebih dahulu.Pria kanibal itu memotong-motong tubuh Brandes, kemudian menyimpannya di kulkas.

Sementara, tengkorak kepalanya dikubur di pekarangan.Setelah beberapa minggu, Meiwes memasak 20 kilogram daging tadi sedikit demi sedikit menggunakan minyak zaitun, dibumbui bawang putih.

"Dalam setiap gigitan, ingatanku kepadanya (Brandes) semakin kuat," tuturnya. Dibalik jeruji penjara, Meiwes berceritera kepada detektif polisi, dia menyantap daging korbannya dengan cara sangat istimewa. Ia menggunakan koleksi peralatan makan terbaiknya, ditemani sebotol anggur merah dan nyala lilin."Rasanya mirip daging babi," katanya

5.Albert Fish (1870-1936): MEMAKAN 15 ANAK
ia adalah seorang kanibal memakan sedikitnya lima belas anak-anak, namun dia hanya dihukum untuk dua kasus pembunuhan dan korban terakhirnya adalah seorang anak berusia sekitar sepuluh tahun bernama Grace Budd, yang dipotongnya dalam ukuran-ukuran kecil dan kemudian dimasaknya dengan potongan-potongan wartel dan bawang. Di dalam surat kepada ibunya ia menulis "ini adalah keledai kecilnya yang dipanggangnya di dalam tungku".

6.Andrei Chikatilo: MEMAKAN 53 WANITA DAN ANAK-ANAK
Di Rusia ada Andrei Chikatilo yang membunuh 53 wanita dan anak-anak pada 1978. Beberapa korban di antaranya dipotong-potong tubuhnya dengan cara digigit. Chikatilo menderita kelainan sejak ia percaya bahwa adiknya diculik dan tubuhnya dimakan saat Ukraina dilanda kelaparan pada 1930-an.

7.Issei Sagawa
Ketika sedang belajar di Paris, mahasiswa Jepang ini melihat Renee Hartevelt, seorang wanita cantik. Dia (Issei) langsung jatuh cinta dan tidak bisa berhenti memikirkan kulit Renee yang putih. Renee adalah wanita yg sempurna yang Issei inginkan.

Renee adalah wanita berusia 25 tahun, pirang, dan mandiri. Dia bisa berbicara dalam 3 bahasa dan punya masa depan yang cerah, dan sedang berjuang meraih gelar Ph.D dalam bidang French literature. Issei meminta Renee untuk mengajarinya bahasa jerman, dan karena Bapaknya (Issei) orang kaya, si Renee di bayar, dan Renee menerima tawaran itu.

Singkat cerita... dia membujuk Renee untuk mampir ke rumahnya, dengan niat untuk membunuh Renee. Setelah dibunuh, mayat Renee di makan oleh Issei, karena untuk memuaskan fantasi seks yang sudah lama terpendam.

8.Revolutionary United Front
RUF adalah seorang revolusioner berbasis di Sierra Leone di Afrika Barat. Kelompok ini telah melakukan perjuangan panjang untuk menjatuhkan pemerintah pusat, sejak akhir 1990. Pemberontak ini melakukan teror di pedesaan Sierra Leone upaya untuk mengontrol kelompok pertambangan berlian Aided oleh golongan dari Front Nasional Patriotik Liberia

Kelompok ini berkomitmenyakni memakan musuh-musuhnya agar mendapat 'kekuatan'. Mereka memaksa anak-anak untuk menjadi tentara, amputations dari anggota badan dan kanibalisme orang musuh, termasuk personil Perserikatan Bangsa-Bangsa.Selain ingin mendapat 'kekuatan dari memakan daging manusia, mereka juga memaksudkan tindakannya sebagai intimidasi. Berapa persisnya korban mereka, tidak diketahui.

9.Alferd Packer
Alferd Packer (21 November 1842 - 23 April 1907) sering dikenal sebagai satu-satunya warga Amerika yang pernah dihukum dengan tuntutan kanibalisme, meskipun sebenarnya tuntutannya adalah pembunuhan, bukan kanibalisme. Para anggota Partai Donner yang terkenal itu pun tidak dihukum karena kanibalisme di California, karena secara hukum kanibalisme bukanlah kejahatan di Amerika Serikat.

Pada 9 Februari 1874, dia dengan 5 orang lainnya melakukan ekspedisi di pegunungan Colorado. Dua bulan kemudian Packer kembali dari ekspedisi sendirian. Ketika ditanya kemana orang-orang yang telah pergi dengan dia, Packer mengatakan bahwa dia telah membunuh mereka semua untuk bertahan hidup dengan terpaksa memakan tubuh teman-temannya.

10.The Maori People
The Maori were the first settlers of New Zealand - arriving many centuries before Europeans. Their culture dates back to the early modern era. They had been known to practice cannibalism during warfare. In October 1809 a European convict ship was attacked by a large group of Maori warriors in revenge for the mistreatment of a chief's son.

The Maori killed most of the 66 people on board and carried dead and alive victims off the boat and back to shore to be eaten. A few lucky survivors who were able to find a hiding spot inside the mast of the boat were horrified as they watched the Maori devour their shipmates through the night until

 the next morning.

 sumber : talikolor99.blogspot.com
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Lenovo kenalkan hybrid IdeaPad yang bisa berputar 360 derajat

Gambar Terposting
Model menunjukkan Lenovo IdeaPad Yoga 13 yang mulai diluncurkan (ANTARA/Audy Alwi)"Ini ada laptop multi-mode pertama di Indonesia dan dapat diputar 360 derajat," kata Consumer Manager 4P/TI PT. Lenovo Indonesia Helmy Susanto ketika menggelar jumpa media di Jakarta pada Kamis (29/11).

Laptop yang berbasis sistem operasi windows 8 itu memiliki empat mode yaitu dapat berfungsi sebagai laptop, tablet, berdiri, dan tend (mode presentasi).

Laptop itu memiliki engsel yang telah dipatenkan Lenovo dan telah dicoba 25 ribu kali sebelum dipasarkan. Hybrid IdeaPad Yoga tersedia dalam dua pilihan warna yaitu clementine orange dan silver gray. Sistem operasi Windows 8 menawarkan kinerja layar sentuh pada layar yang responsif.

Laptop itu yang memiliki harga diatas Rp. 10 juta baru akan dipasarkan di Indonesia pada akhir Desember. Lenovo belum menyertakan layar pelindung untuk melindungi layar dan keyboard dari goresan.

Nama 'Yoga' sendiri diambil dari kegiatan senam yang menggambarkan fleksibilitas. Laptop itu memiliki prosesor Intel Core i5-i7 generasi ketiga, Spesifikasi layar 13.3 HD + IPS, RAM Memori DDR3 4 GB, Penyimpanan SSD 256 GB, kartus grafis Intel HD 4000, garansinya selama 2 tahun dan baterai dapat bertahan hingga delapan jam. Bobotnya hanya 1.5 kg dengan ketebalan 16.9 mm. 


sumber : antara
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Advan luncurkan 20 tablet baru pada 2013

Gambar TerpostingBooth Advan dipadati pengunjung Indocomtech 2012, Sabtu (3/11) (ANTARA News/Lodra)Dari sekian banyak produk itu, hanya TV dan LCD monitor yang kami ekspor ke luar negeri. Produk lain dipasarkan di dalam negeri, terutama tablet PC. Saat ini kami memang fokus menggarap pasar tablet PC." "Tahun ini, kami luncurkan delapan varian tablet PC. Tahun depan, kami akan luncurkan lagi 20 varian terbaru," kata Branch Manager Advan Ellen Gunawan, di sela peluncuran Advan Vandroid T3i di Semarang, Jumat.

Menurut dia, Advan saat ini memang tengah fokus menggarap produk tablet PC karena pertumbuhan pasar perangkat elektronik itu dari tahun ke tahun kian meningkat, termasuk pasar produk tablet PC pabrikan tersebut.

Untuk spesifikasinya, terutama ukuran layar, kata dia, pihaknya masih tetap menggarap tablet PC 5 inci, 7 inci, dan 10 inci, tetapi kemungkinan layar 10 inci yang lebih dominan karena permintaan cukup besar.

Ia mengakui permintaan tablet PC atas spesifikasi layar memang dipengaruhi kebutuhan pemakai, misalnya kalangan profesional dan bisnis yang lebih menyukai layar lebar dibandingkan tablet PC layar sempit.

Namun, kata dia, kecenderungannya pemakai tablet PC berlayar sempit, semisal 7 inci akan beralih ke layar lebih lebar 10 inci karena kebutuhan penggunaan aplikasi perangkat elektronik canggih itu semakin besar.

"Dalam peluncuran 20 varian terbaru kami tahun depan, beberapa di antaranya akan bekerja sama dengan penyedia layanan telekomunikasi seluler untuk "bundling" produk sebagai salah satu strategi pemasaran," katanya.

Terkait segmen konsumen yang disasar, ia mengatakan Advan akan tetap menyasar segmen masyarakat kelas menengah ke bawah dengan menghadirkan produk yang berkualitas, tetapi dengan harga yang terjangkau.

"Dalam segmen pasar kan ada klasifikasi A, B, dan C. Target pasar kami selama ini memang menggarap kelas B dan C karena potensinya masih besar. Tentunya dengan produk yang berkualitas, namun terjangkau," katanya.

Saat ini, kata dia, Advan sudah meluncurkan delapan varian tablet PC, yakni spesifikasi layar 5 inci sebanyak satu produk, 7 inci sebanyak empat produk, 8 inci sebanyak satu produk, dan dua produk 10 inci.

"Salah satu varian terbaru kami, yakni Vandroid T3i yang merupakan produk generasi keempat. Dengan berbagai aplikasi dan fitur canggih yang ditanaman di varian itu, kami lepas hanya seharga Rp2,199 juta/unit," katanya.

Ia menjelaskan Advan selama ini memproduksi beragam perangkat elektronik, mulai televisi (TV), LCD (liquid crystal display) monitor, notebook, modem, USB (universal serial bus), hingga produk tablet PC.

"Dari sekian banyak produk itu, hanya TV dan LCD monitor yang kami ekspor ke luar negeri. Produk lain dipasarkan di dalam negeri, terutama tablet PC. Saat ini kami memang fokus menggarap pasar tablet PC," kata Ellen.


sumber : antara
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Ilmuwan mengungkap keberadaan es di kutub Merkurius

Gambar Terposting

Gambaran radar daerah kutub utara Merkurius. Semua endapan kutub yang besar terlihat berada di lantai atau dinding kawah. (NASA/Johns Hopkins University Applied Physics Laboratory/Carnegie Institution of Washington/National Astronomy and Ionosphere Center, Arecibo Observatory)Letaknya yang berdekatan dengan Matahari membuat Merkurius tak tampak sebagai tempat untuk menemukan es. Tapi kemiringan aksis rotasinya nyaris nol, kurang dari satu derajat, sehingga ada kantung pada kutub planet yang tak pernah kena sinar Matahari.

Kedatangan MESSENGER di Merkurius tahun lalu membawa bukti pendukung baru.

Gambaran dari Mercury Dual Imaging System yang diambil tahun 2011 dan awal tahun ini mengonfirmasi bahwa gambaran terang-radar di kutub utara dan selatan Merkurius yang selamanya gelap, konsisten dengan hipotesis keberadaan air es.

Artikel di laman Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) menyebutkan, data terbaru MESSENGER kuat mengindikasikan air es merupakan komponen utama endapan kutub utara Merkurius dan bahwa es terpapar pada permukaan pada endapan yang paling dingin, terkubur di bawah material gelap dari seluruh endapan itu.

Tidak seperti kendaraan robotik NASA, Curiosity, yang mengambil sampel tanah dan batu untuk mencari langsung senyawa organik, roket riset MESSENGER memantulkan sinar laser, menghitung partikel, mengukur sinar gamma, dan mengumpulkan data dari orbit.

Temuan es didapat dengan mengumpulkan data-data selama setahun lebih berdasarkan model komputer, pengujian laboratorium dan deduksi, bukan analisis langsung.

MESSENGER menggunakan neutron spektrometer untuk mengukur kadar hidrogen, Mercury Laser Altimeter (MLA) untuk mengukur reflektansi endapan kutub Merkurius dan model detil suhu permukaan kawasan kutub utara Merkurius menggunakan data topografi permukaan planet itu.

"Pengukuran yang dilakukan menunjukkan bahwa distribusi spasial di kawasan dengan pancaran balik radar tinggi sesuai dengan prediksi distribusi air es yang stabil," kata David Paige, ilmuwan planet dan tata surya dari the University of California, Los Angeles, salah satu penulis tentang temuan itu.

Paige menambahkan, material gelap dalam endapan kutub Merkurius tampaknya merupakan campuran senyawa organik yang berasal dari komet dan asteroid yang pernah menabrak planet itu, obyek yang sama yang mungkin membawa air ke bagian terdalam planet.


sumber : antara
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Telkomsel kerja sama BPPT bidang pengkajian

Gambar Terposting
BPPT (ANTARA News/Istimewa)Kolaborasi antara Telkomsel dengan BPPT merupakan salah satu upaya untuk mendukung program pemerintah yang berkomitmen dalam menghasilkan sumber energi lebih efisien, hemat dan ramah lingkungan," "Kolaborasi antara Telkomsel dengan BPPT merupakan salah satu upaya untuk mendukung program pemerintah yang berkomitmen dalam menghasilkan sumber energi lebih efisien, hemat dan ramah lingkungan," kata Direktur Perencanaan dan Transformasi Telkomsel, Edward Ying di Palembang, Jumat.

Menurut dia, dalam rangka mendukung pengembangan teknologi telekomunikasi maka dilakukan penandatanganan kerja sama dengan Kepala Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Marzan A Iskandar.

Sinergi ini bertujuan agar kedua belah pihak dapat saling support dalam melakukan pengkajian serta pengembangan teknologi energi, informasi dan komunikasi yang lebih efisien guna mendukung peningkatan daya saing industri telekomunikasi, katanya.

Ia mengatakan, kerja sama yang dilakukan itu di antaranya melakukan pengkajian atas pengujian dan pembuatan standarisasi untuk sistem fotovoltaik.

Selain itu, pengkajian atas pengembangan sistem energi terbarukan untuk catu daya pada sistem telekomunikasi, ujarnya.

Ia menyatakan, perusahaan itu menyadari bahwa penggunaan sumber energi alternatif kini dilakukan operator seluler untuk menjamin ketersediaan power supply yang dibutuhkan mengoperasikan BTS di tengah kekurangan pasokan energi disediakan oleh PLN, terutama di daerah terpencil ataupun kepulauan.

Selain solar cell yang bertenaga matahari, Telkomsel juga sudah mengimplementasikan teknologi fuel cell dengan memanfaatkan bahan bakar hidrogen sebagai alternatif energi menggantikan diesel generator.

Kemudian juga menggunakan micro hydro sebagai sumber catuan utama untuk BTS yang relatif dekat dengan sungai berpotensi untuk menjadi sumber energi, sekaligus sebagai tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) bagi penduduk di sekitar lokasi BTS.

Ia menuturkan, perusahaan itu juga akan mengembangkan BTS dengan sumber energi alternatif lainnya yang sesuai dengan kondisi geografis Indonesia.

Pemanfaatan sumber energi alternatif ramah lingkungan ini, merupakan bentuk perwujudan dukungan Telkomsel terhadap himbauan pemerintah untuk melakukan efisiensi penggunaan listrik yang kini terasa semakin langka, katanya.
(KR-SUS/M033)


sumber :antara
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

iTunes terbaru sudah bisa diunduh

Gambar Terposting
Screenshot tampilan iTunes Store di pemutar musik iTunes baru. (apple.com)"Didesain ulang seluruhnya. iTunes baru membuatnya lebih mudah untuk mencari dan mengatur musikmu, film, dan pertunjukan TV. Tambahkan ke koleksimu. Dan mainkan itu semua di mana saja," kata Apple dalam pernyataan yang dikutip ANTARA News dari laman resminya, Sabtu.

iTunes baru juga menawarkan kesenangan berbelanja di iTunes Store, App Store, iBookstore, dan Mac App Store.

"Kesederhanaan adalah sesuatu yang cantik," kata Apple.

Tapi, hal baru apa yang ditawarkan dalam versi terbaru aplikasi yang sejenis dengan Windows Media Player milik Microsoft ini?

Pertama, desainnya. Apple telah meredesain ulang tampilan iTunes baru sehingga tampak sangat berbeda dengan versi sebelumnya.

"Seperti belum pernah kamu lihat--atau gunakan--sebelumnya," kata Apple.

Memang, Apple telah mendesain ulang tampilan library. Koleksi musik, film, maupun buku akan tersusun, terkelompokkan, secara lebih pintar dari versi pendahulunya.

Tampilan yang bisa diperluas. Artinya, ketika Anda mengklik satu album dari pencarian, Anda juga bisa melihat seluruh lagu di dalam album, langsung mainkan di dalam browsing tanpa harus kembali ke library. Album musik yang sejenis juga akan direkomendasikan oleh iTunes Store, bila Anda tertarik.

Dengan fitur mini player, pengguna bisa mengatur tampilan menjadi player mini, tapi dengan ruang besar dan kontrol besar.

Apa yang dimaksud ruang besar dan kontrol besar? Mungkin Apple merujuk pada fasilitas iCloud yang mereka sediakan. Pengguna bisa menyimpan koleksi lagu-lagu dan filmnya di penyimpanan awan Apple iCloud.

Itu berarti, pengguna tidak perlu membawa-bawa salinan file musik di setiap perangkat atau dengan flash disk. Koleksi musik yang tersimpan dalam iCloud dapat dibuka dan dimainkan di mana saja dan kapan saja sepanjang pengguna terhubung degan Internet.

Mau mencoba iTunes terbaru, silakan unduh melalui link http://www.apple.com/itunes/.


sumber : antara
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

RF EVERLASTING 2.2.4 New Thread. (NO OPEN DONATION EQUIP)

RF Everlasting 2.2.4 NO OPEN DONATION EQUIP
INFO NEW SERVER RF ? Everlasting :

? MAX LEVEL 75
? EXP RATE 2500x
? SELL GLI,BEAM,RIAN = 100JT/99PCS
? ALL SKILL/FORCE/PT GM
? DROP RATE 100x
? ANIMUS RATE 75000x
? MINING RATE 500x
? QUEST 50 & 56 DISABLE
? PLAYER ALLOW TO USE ITEM +6
? NON DONATION EQUIP
? FRIENDLY GAME MASTER AND ADMIN (NO PLAY)
? NEW SKILL BASH
? NEW WEAPON 75,MAU 75,NEW ANIMUS, & SIEGE 75
? NEW GAME GUARD
? NEW MAP
? New ETHER CW

~ NPC HQ (Accretia,Bellato,Cora)~
? All Weapon (Int/Non 50 - 65)
? All Armor (Int/Non 50 - 65)
? Armor 70 (+5) (tunggu notice karena masih terjadi error)
? All Weapon 70 (+5)
? CURE POTION 2,5Sec
? OD 40 (ATTACK/DEFF)
? STEALTH POT
? OD EXP (COKLAT)
? PORTAL OLYMPUS (BELI POT BUNGA LALU RELOG)
? ARMOR DA LVL 70 (+6) DI NPC TENGAH SETTE

~ NPC Olympus Map ~
? Booster VIP 65
? All Weapon Lv75
? Armor Superior 75

~ DROP ~
? Flem (Elemental Palmas)
? PB HQ (Elemental High/PF)
? Calliana Attrock (Elemental PF,Talic)
? Hum Baba (Upgrader Stable 5-6)
? Kurr (All Runes)
? Dark Berserker (Tier 4/T4)
? PB Elan(Elemental DH)
? New PB (Cape,Weapon 75,Armor 75)
? New Monsters In New Map (Golden Point.dll)

Client dan Patch


CLIENT RF EVERLASTINGFULL CLIENT 2,4 GB
GUIDE:
  • Download Full Client diatas dan extrak kedalam Harddisk.
  • Jalankan RF Everlasting.exe untuk mulai Login ke dalam Game.
OLD CLIENT RF BREATH 2.2.4 (indowebster)
Setelah download OLD CLIENT RF BREATH timpa dengan patch berikut
Patch 1 Patch 2 Patch 3 Patch Animus Launcher baru
Untuk yang mendownload FULL CLIENT 2,4GB cukup mendownload patch animus dan launcher baru saja.
Jika terjadi error hubungi BerandalTua


REGISTER

Group FB
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

Suporter Timnas-Malaysia akan Membludak

TADI , Kuala Lumpur - Duta Besar Republik Indonesia untuk Malaysia, Herman Prayitno memberi apresiasi kepada pihak Malaysia atas upayanya untuk meningkatkan keamanan di dalam maupun di luar stadium Bukit Jalil.

Selain itu, kata Herman, pihaknya juga telah bertemu dengan sejumlah tokoh masyarakat Indonesia di negara ini untuk tidak melakukan sesuatu yang tidak baik serta turut memberikan pemahaman kepada para suporter agar tidak melakukan perbuatan yang melawan hukum.

Dalam hal ini, Dubes Herman mengingatkan kepada para suporter Indonesia agar menunjukkan sikap yang baik sehingga bisa menikmati pertandingan dalam suasana gembira.

"Saya mengimbau agar suporter Indonesia jangan sampai melakukan tindakan destruktif yang tentunya selain merugikan diri sendiri dan juga mengganggu kesenangan orang lain yang ingin menikmati pertandingan," ungkapnya.

Ketika ditanya berapa jumlah penonton yang akan menyaksikan pertandingan timnas kedua negara ini, Herman menyatakan jumlah belum bisa dipastikan tapi tentunya cukup banyak baik oleh WNI yang ada di Malaysia dan juga orang Indonesia yang datang langsung ke negara ini khusus untuk menonton pertandingan tersebut.

"Saya rasa, pesawat dari Indonesia ke Kuala Lumpur ini penuh," katanya.

Senada disampaikan wakil Menteri Belia dan Sukan Malaysia, bahwa jumlah pastinya belum diketahui, tapi diperkirakan penontonnya membludak.

"Saya harap jumlahnya bisa mencapai kapasitas maksimal sekitar 80 ribu hingga 100 ribu penonton," 


sumber : inilahkoran
Get your Domain Cheaply!